Lowongan volunteer Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (LAZ HARFA) Banten Mei 2017
Lowongan volunteer Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (LAZ HARFA) Banten Mei 2017
LAZ Harapan Dhuafa (HARFA) adalah sebuah lembaga swadaya masyarakat yang memfokuskan pada pengelolaan zakat, infaq, shodaqoh dan wakaf secara profesional dengan menitikberatkan program pendidikan, kesehatan, pembinaan komunitas pemuda dan pemberdayaan ekonomi sebagai penyaluran program.
Memulai kiprahnya sejak September 2004 di Serang, lembaga yang awalnya bernama LAZ Harapan Ummat dan dipelopori oleh Ustadz Subandiyono ini, semakin menguatkan eksistensinya sebagai lembaga amil zakat. Legalitas untuk melakukan ekspansi semakin kuat ketika lembaga ini telah terdaftar secara legalitas sebagai lembaga nirlaba Propinsi Banten dengan Akte Notaris Perubahan H. M. Islamsyah Arifin, SH. No. C. 130. HT. 03. 01. Tahun 1999 Tanggal 18 Maret 2008.
Baca Juga
- Lowongan Bank Mega Besar Besaran Penempatan Provinsi Banten Mei 2017
- Lowongan Pabrik Mayora Besar Besaran Penempatan Tangerang dan Cilegon MEI 2017
Semangat membumikan nilai spritualitas menjadi kesalehan sosial menghiasi gerak lembaga ini sebagai jembatan antara nilai kepentingan muzakki dan mustahiq. Antara yang memberi dan menerima, antara para aghniya (orang kaya) dan mereka yang dhuafa sehingga kesenjangan sosial bisa semakin dikurangi. Harmonisasi ini semakin hangat dengan dukungan para muzakki dan mitra lembaga. Merekalah yang menjadi tiang penyangga lembaga dalam membagun basis dukungan, selain tentu dukungan doa anak yatim dan para mustahiq yang menyuburkan gerakan sosial ini dilakukan.
Lima tahun sudah LAZ HARFA berdiri menjadi mediator harmoni antara para muzakki dan mustahik, menyambungkan empati dan harapan dalam simpul pelayanan kesehatan hingga pemberdayaan. Atas Rahmat Allah Yang Maha Kuasa, didukung simpati muzaki sekalian, LAZ HARFA telah hadir di 3 kantor cabang wilayah di Provinsi Banten (pusat-cabang).
Baca Juga
- Lowongan PT Yontomo Sukses Abadi Besar Besaran Penempatan MEI 2017
- CUMA TAMATAN SMP ,Kamu Bisa DAPET GAJI UMP TANGERANG !!!Check Info Lowongan Terbaru PT. SINAR SOSRO Tangerang disini
Sebagai bentuk tanggung jawab keamanahan, LAZ HARFA mengembangkan empat rumpun program, yaitu Peduli Pendidikan, Peduli Kesehatan, Peduli Ekonomi, dan Peduli Komunitas Pemuda. Implementasi setiap program pun diupayakan agar terarah, terpadu, dan terintegrasi di cabang wilayah yang tersebar di Cabang yang ada. Untuk setiap program dikelola oleh satu orang atau lebih Mustahik Pendamping yang tinggal di tengah-tengah masyarakat yang dibinanya sehingga pemantauan dan keberlangsungan program lebih terjaga.
Laz Harfa (harapan dhuafa) merupakan salah satu lembaga amil zakat terpercaya di Banten yang menyalurkan zakat, infaq/sodakoh, wakaf, dan fidyah (ZISWAF) dari Muzakki (pembayar zakat) atau donatur baik perorangan, komunitas maupun perusahaan yang dikelola untuk pemberdayaan kaum dhuafa dan yatim piatu.
Baca Juga
- Lowongan Kerja hotel Aston Anyer Terbaru Mei 2017
- Lowongan Besar Besaran PT. MC PET Film Indonesia (Mitsubishi Chemical Group) Mei 2017
LOWONGAN RELAWAN RAMADHAN Laz Harfa (harapan dhuafa) Banten
LOWONGAN RELAWAN RAMADHAN Laz Harfa (harapan dhuafa) Banten
Dibutuhkan Relawan Ramadhan BAZNAS Pusat sebanyak 10 orang.
Bagi Relawan yang bertugas menjaga Gerai Zakat Laz Harfa (harapan dhuafa) akan ditempatkan pada titik yg ditentukan
1. Warga Negara Indonesia
2. Beragama Islam
3. Usia Minimal 20 – 28 Tahun
4. Pendidikan Min SMA/Sederajat
5. Sehat Fisik dan Mental
6. Mampu berbicara Bahasa Inggris (Minimal Pasif)
7. Mampu menggunakan MS. Office, Email dan Internet
8. Bersedia bertugas di lokasi pelaksanaan kegiatan selama Ramadhan
Baca Juga
- Lowongan Besar Besaran PT PUNDI Kencana CILEGON Mei 2017
- Lowongan Petugas Tiket PT KAI Commuter Line Penempatan Jabodetabek Mei 2017
Bawa surat lamaran lengkap ke kantor Graha Zakat Harfa (Kantor Layanan Zakat)
Jalan Ciwaru Raya Komp. Pondok Citra I No.1B Kota Serang
SAMPAI MINGGU 28 MEI 2017